Address : Jl. Samanhudi No. 20 Medan

Call Us Today : (061) 4158383

  • Call Us Today! (061) 4158383
  • Alamat: Jl. Samanhudi No. 20 Medan, Sumatera Utara - Indonesia
  • Email: customer_assistance@stellamarishospital.com
blog

Cara Tepat Meredakan Batuk saat Hamil

Batuk adalah masalah kesehatan yang paling umum. Walaupun dianggap sebagai masalah ringan, batuk tetap saja bikin khawatir apabila dialami oleh ibu hamil. Mengobatinya pun tidak boleh sembarangan karena bisa berdampak pada janin. Nah, begini cara yang paling tepat meredakan batuk saat hamil.

Batuk saat masa kehamilan tentu membuat ibu hamil khawatir, meskipun masalah kesehatan yang satu ini jarang berkembang menjadi lebih serius. Namun, batuk bisa sangat mengganggu terutama di malam hari karena dapat mengganggu waktu tidur bumil. Ibu hamil pun tidak boleh sembarangan mengonsumsi obat untuk meredakan batuk karena bisa berdampak pada janin yang sedang dikandung.

Ibu tidak perlu khawatir, batuk biasanya mudah diatasi dengan perawatan sederhana menggunakan bahan-bahan alami. Nah, jika ibu sedang mencari alternatif perawatan batuk menggunakan bahan-bahan alami, berikut beberapa tips yang bisa dicoba.


Tips Meredakan Batuk Saat Hamil

Beberapa bahan alami di bawah ini mudah ditemukan dan biasanya tersedia di rumah lo. Berikut cara tepat meredakan batuk saat hamil:

1. Banyak istirahat

Sebaiknya bumil banyak-banyak beristirahat dan jangan terlalu lelah saat sedang batuk. Dengan beristirahat, tubuh dapat membangun sistem kekebalan tubuhnya supaya lebih kuat. Hindari tidur larut malam atau begadang yang justru bisa menurunkan daya tahan tubuh. Pastikan ibu tidur cukup minimal 7-9 jam setiap malam. Jika aktivitas sedang padat, jangan sungkan untuk meminta bantuan orang lain supaya pekerjaan ibu terasa ringan.

2. Pastikan tubuh terhidrasi

Hidrasi sangat penting saat ibu mengalami batuk. Air putih adalah pilihan terbaik untuk menghidrasi tubuh. Ketika tubuh cukup terhidrasi, tenggorokan pun menjadi lebih lembap yang otomatis mengurangi frekuensi batuk. Sebenarnya, manfaat hidrasi untuk ibu hamil lebih dari itu. Hidrasi juga bisa menunjang pertumbuhan janin dengan menjaga produksi cairan ketuban dan sirkulasi darah yang dibutuhkan oleh janin. Selain minum air putih, ibu juga bisa mencoba air lemon yang dicampur dengan madu untuk menenangkan tenggorokan yang gatal.

3. Konsumsi makanan bergizi seimbang

Makanan juga berperan penting dalam penyembuhan batuk. Beberapa makanan pun mengandung antivirus dan antibakteri alami yang bisa melawan virus maupun bakteri penyebab batuk. Ibu bisa coba mengonsumsi bawang putih, jahe, ikan lemak omega-3, sayur dan buah-buahan. Sebaiknya, hindari makanan berpengawet, tinggi gula, dan tinggi garam yang justru dapat memperburuk kondisi batuk.

4. Kumur dengan air garam

Tips yang satu ini adalah cara tradisional yang sudah terbukti ampuh meredakan batuk maupun sakit tenggorokan. Larutan garam dapat menenangkan tenggorokan yang meradang sehingga mengurangi rasa sakit. Tak hanya itu, larutan ini juga mampu memicu keluarnya lendir dan menghilangkan alergen, bakteri, dan jamur dari tenggorokan. Kumur dengan air garam setidaknya 2-3 kali sehari untuk melihat hasilnya.

5. Gunakan pelembap

Pelembap udara (humidifier) bekerja dengan meningkatkan kadar air di udara yang otomatis melembabkan saluran hidung, tenggorokan, dan paru-paru. Hal ini memudahkan aliran udara yang masuk ke hidung dan melembapkan tenggorokan sehingga mampu meredakan hidung tersumbat serta tenggorokan yang sakit karena batuk.

Selain tips-tips di atas, ibu juga tidak boleh melewatkan konsumsi vitamin selama kehamilan. Vitamin ini sangat penting untuk menjaga daya tahan tubuh ibu dan menunjang pertumbuhan bayi.

Bila Stella Family memiliki pertanyaan seputar cara meredakan batuk saat hamil, silahkan konsultasi ke Dokter Spesialis Obgyn Stella ya. Untuk appointmentnya, Stella Family dapat menghubungi Hotline / WhatsApp kami di 0811-6252-468.

Tags

RSIA Stella Maris batuk hamil tips